Viral Wanita Muda Baju Putih Termenung di Pantai, Disebut Kesurupan

Jatim Times   Rabu, 7 April 2021

img

Viral wanita muda baju putih termenung di pantai, disebut kesurupan jombangtimes - sebuah video yang menunjukkan seorang wanita baju putih duduk termenung di pinggir pantai viral di media sosial. Disebut-sebut, wanita tersebut termenung karena kesurupan. Video berdurasi 29 detik itu diunggah pada akun instagram @ndorobeii. Unggahan tersebut memperlihatkan seorang wanita berbaju putih duduk di atas batu karang di pinggir pantai.

Pada keterangan postingan video itu, disebutkan lokasi berada di pantai karangoso, trenggalek. "wanita terdiam di pantai karangoso trenggalek, infonya kesurupan," keterangan pada postingan @ndorobeii tersebut. Video tersebut diunggah oleh @ndorobeii pada 20 jam yang lalu. Kini postingan tersebut telah telah menuai 620 komentar dan disukai 147.810 netizen.

Postingan itu juga menyebut wanita dalam video telah mengalami kesurupan. Itu terlihat juga pada warga dalam video tersebut yang mencoba komunikasi dengan wanita berbaju putih itu. Namun, wanita tersebut hanya diam tanpa merespons sepatah kata pun. Warga pun menyimpulkan kalau wanita itu sedang dalam kondisi kesurupan dan tidak sadarkan diri.

"mbak mbak e. Iki jangan-jangan dipasrahne rene kok bolak-balik rene (ini jangan-jangan diserahkan ke sini, kok bolak-balik ke sini)," lontar warga dalam video tersebut saat mencoba berkomunikasi dengan wanita berbaju putih itu. Usut punya usut, video tersebut merupakan kejadian lama pada akhir januari lalu. Dari informasi yang diterima jatimtimes, wanita tersebut adalah uh (19), warga kecamatan ngoro, kabupaten jombang.

Hal itu berdasarkan bukti surat yang diterima jatimtimes berupa berita acara penyerahan orang terlantar yang dikeluarkan dinas sosial pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak kabupaten trenggalek. Dikonfirmasi hal itu, kepala dinas sosial kabupaten jombang hari purnomo membenarkan surat berita acara tersebut. Menurut dia, kejadian tersebut terjadi pada 28 januari. Korban juga sudah dijemput dan diserahkan ke keluarganya.

"kejadiam januari, tanggal 28. Kami dapat informasi dari dinsos trenggalek. Kami cari info di pemdes dan keluarga. Atas koordinasi kami dengan dinsos trenggalek, akhirnya pemdes dengan perangkat dan ortu yang bersangkutan menjemput ke trenggalek," ucapnya.


Baca Juga

0  Komentar